Postingan

Bekal Penting Orangtua dan Guru Anak Usia Dini

  Chief Trainer Metode Sentra, Ibu Siska Yudhistira Massardi dalam sesi tanya jawab pada Pelatihan Metode Sentra Tahap II, Guru anak usia dini memegang amanah besar yang mulia sebagai mitra orangtua. Anak usia dini membutuhkan orangtua dan/atau guru yang memiliki bekal memadai agar dapat tumbuh lancar dan sehat sesuai dengan tahap-tahap perkembangannya. Bekal itu adalah pengetahuan dan pemahaman tentang anak, sekaligus seperangkat kemampuan dan keterampilan menyangkut bagaimana cara untuk memenuhi kebutuhannya. Dengan kata lain, orangtua dan guru anak usia dini harus mengerti tentang bagaimana anak belajar dan memahami bagaimana cara membantu anak belajar. Keniscayaan Ikhtiar Pendidikan Uraian di atas adalah semacam hukum keniscayaan, yang secara sepintas terasa biasa dan klise. Sesuatu yang memang sudah seharusnya demikian. Namun ironisnya, banyak orangtua dan guru menyikapi bagian penting dalam ikhtiar pendidikan itu juga secara “biasa-biasa saja”, dalam arti kurang tergugah untuk me